Jumat, 16 Oktober 2009

Sistem Informasi

Apa sih yang dimaksud dengan sistem informasi ?
Sistem informasi merupakan suatu kumpulan komponen pembentuk sistem yang memiliki keterkaitan antara satu dengan yang lainnya sehingga menghasilkan hasil akhir yang berupa informasi bagi penggunanya.

Tetapi terdapat banyak pendapat tentang arti dari sistem informasi itu sendiri. Diantaranya adalah Alter, Bodnar dan Hopwood.
Menurut Alter,
Sistem informasi merupakan kombinasi antara prosedur kerja, informasi, orang, dan teknologi
informasi yang diorganisasikan untuk mencapai tujuan suatu organisasi

sedangkan menurut Bodnar dan Hopwood,
Sistem informasi merupakan kumpulan HW dan SW yang dirancang untuk mentransformasikan data ke dalam bentuk informasi yang berguna

Komponen-komponen sistem informasi itu diantaranya adalah
• Hardware atau perangkat keras
• Software atau perangkat lunak
• Prosedur yang merupakan suatu kumpulan aturan yang digunakan untuk mewujudkan suatu pemprosesan data sehingga menghasilkan output.
• Basis data yang merupakan suatu pengorganisasian sekumpulan data yang saling terkait sehing memudahkan pencarian informasi
• Jaringan komputer dan komunikasi data
• Brainware yang merupakan otak dari kita sendiri

Hardware atau yang biasanya kita sebut perangkat keras, yang memiliki perangkat lunak atau biasanya kita sebut software di dalam komponen-komponennya. Hardware terdapat tiga macam komponen standar yaitu input, output dan jaringan. Dimana semua komponen tersebut dapat dihubungkan dengan hardware. Komponen input terdiri dari, keyboard, alat penunjuk, joystick, gamepad, dan lainnya. Komponen output seperti printer, monitor dan speaker. Sedangkan komponen jaringan berupa modem dan kartu network.

Software merupakan sebuah aplikasi atau pun sistem yang berada di dalam hardware yang biasanya berfungsi untuk mengoperasikan suatu aplikasi dalam hardware. Software bentuknya bermacam-macam, ada yang berbentuk program seperti java programming dan ada juga yang berbentuk aplikasi seperti browser yang digunakan untuk melakukan browsing secara internet.

Sedangkan basis data merupakan suatu pengorganisasian sekumpulan data yang saling terkait sehingga mempermudah pencarian informasi. Di bagian basis data terdapat penjelasan terstruktur dari jenis fakta yang tersimpan di dalamnya, penjelasan tersebut disebut skema. Skema tersebut menggambarkan objek yang mewakili basis data dan hubungan dari objek tersebut. Ada berbagai macam pemodelan basis data yaitu model rasional, yang memiliki semua informasi dalam bentuk berupa tabel yang saling berhubungan dimana setiap tabel terdiri baris dan kolom, serta ada model hierarkis dan model jaringan.

Setelah basis data maka akan ada jaringan komputer dan komunikasi data, dimana semua komponen-komponen tadi dihubungkan satu dengan yang lainnya melalui jaringan komputer ini. Setelah itu brainware yaitu, kemampuan individual dalam melakukan pengolahan.

0 komentar :

Posting Komentar

Give hug to kuroi =.=v